Penandatanganan Berita Acara Rekonsiliasi Penyetoran Pajak Pusat Semester II Tahun Anggaran 2024

04/02/2025 Administrator BPKA

Penandatanganan Berita Acara Rekonsiliasi Penyetoran Pajak Pusat Semester II Tahun Anggaran 2024 dilaksanakan pada hari Jumat, 31 Januari 2025 di Aula KPPN Yogyakarta Lantai 2 di Jalan Kusumanegara No. 11 Yogyakarta. Penandatanganan dilakukan secara bersama-sama untuk Pemerintah Daerah di lingkungan kerja Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Yogyakarta yang meliputi Pemerintah Daerah DIY, Pemerintah Kabupaten Sleman, Pemerintah Kabupaten Bantul, dan Pemerintah Kota Yogyakarta bersama dengan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sleman, Kantor Pelayanan Pajak Pratama Bantul, dan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Yogyakarta.

Berita Acara Rekonsiliasi Penyetoran Pajak Pusat Semester II Tahun Anggaran 2024 Pemerintah Daerah DIY ditandatangani oleh Bapak Wiyos Santoso (Kepala BPKA DIY), Bapak Andi Setiawan (Kepala KPP Pratama Yogyakarta), dan Ibu Arvi Risnawati (Kepala KPPN Yogyakarta). Berita Acara Rekonsiliasi ini merupakan salah satu prasyarat yang harus dipenuhi oleh Pemerintah Daerah DIY agar Dana Bagi Hasil PPH dapat disalurkan pada Bulan Februari .

Pada kesempatan ini juga dilakukan penandatanganan Pakta Integritas antara KPPN dan Pemda DIY, Pemkab Sleman, Pemkab Bantul, dan Pemkot Yogyakarta.

Butuh Bantuan ? Hubungi kami !